Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari September, 2011

Profile : FC Porto

Tepat hari ini 28 September, 117 tahun yang lalu salah satu klub sepakbola legendaris Eropa bahkan Dunia didirikan. Futebol Clube de Porto, atau biasa disebut FC Porto merupakan salah satu raksasa sepakbola Portugal yang berasal dari kota Porto di negara bagian utara. Sebenarnya selain Klub sepakbola, Porto memiliki banyak klub Olahraga, seperti klub bola tangan, hoki, bola basket, dan lain-lain. FC Porto pertama kali didirikan oleh Monteiro da Costa pada 28 September 1893. Nama julukan FC Porto, do Dragoes atau yang berarti Sang Naga yang sama dengan nama stadion yang kini menjadi home-base nya yaitu Estadio do Dragao atau Stadion Sang Naga. Hewan Naga sendiri diambil dari logo klub tersebut. Naga dalam logo klub ini bermakna sama seperti lambang pada House of Portugal dimana terdapat naga yang memegang motto bertuliskan “Invicta” yang berarti tak terkalahkan. FC Porto sendiri telah mengoleksi berbagai gelar disegala kompetisi, baik itu kompetisi lokal, maupun kompetisi internasion

Asal Nama Bulan-Bulan dalam Kalender Hijriah

Assalammualaikum wr wb. Setelah beberapa waktu yang lalu saya memposting artikel saya mengenai asal muasal nama bulan dalam kalender masehi, kali ini saya akan membahas mengenai asal muasal nama pada kalender Hijriah, dan berikut adalah pembahasannya. Kalender tahun Hijrah merupakan kalender Islam yang dibuat berdasarkan peredaran bulan(Qamariyah), maka ada juga yang menyebutnnya kalender Qamariyah. Kalender Hijriah dihitung mulai dari hijrahnya Nabi Muhammad SAW. Sebagai umat Islam kita perlu mengetahui bagaimana dan apa saja yang terdapat di dalam bulan-bulan dalam kalender Hijriah ini. 1) Muharam Muharam merupakan bulan pertama dalam kalender hijriah. Muharam sendiri berarti yang diharamkan atau yang menjadi pantangan. Penamaan Muharam karena pada masa itu oleh orang-oramg arab dulu dilarang berperang. Namun larangan berperang pada bulan ini tidak berlaku dalam islam sejak turunnya ayat 191 surat Al-Baqarah. 2) Shafar Yang berikutnya adalah bulan Shafar. Shafar berarti koson

Profile :Yuto Nagatomo

Hari ini tepat 25 tahun yang lalu salah satu pemain sepak bola yang akan mengangkat derajat sepak bola Asia di lahirkan. Yups dia adalah Yuto Nagatomo. Kini bek timnas Jepang yang menyukai nomor 5 ini bermain regular untuk salah satu raksasa Serie-A, Inter Milan yang juga akan mengikuti kompetisi Liga Champion Eropa. Nagatomo lahir pada 12 September 1986, berposisi sebagai bek sayap, lebih tepatnya sayap kiri. Nagatomo pada awalnya adalah Mahasiswa di Meiji University yang bermain untuk klub Meiji University. Pada tahun 2007, Nagatomo terpilih sebagai pemain yang berada dalam pengawasan dan pengembangan J-League dan badan tertinggi sepakbola Jepang JFA, sehingga ia bisa otomatis terdaftar sebagai pemain J-League walaupun ia masih bermain di klub Universitasnya. Setahun kemudian Nagatomo bermain untuk FC Tokyo dengan 72 kali kesempatan bermain dan mencetak 5 gol selama kurang lebih 2 musim. Pada musim kompetisi 2010, ia dipinjam oleh klub Serie-A yang kala itu baru promosi Cesena. Kare

MAKNA-MAKNA DARI LAMBANG NEGARA INDONESIA YAKNI “GARUDA PANCASILA”

“Garuda di dadaku! Garuda kebanggaanku! Ku yakin hari ini pasti menang!” Petikan lirik lagu diatas tentunya sudah tidak asing lagi bagi kita. Yups petikan lirik lagu Garuda di dadaku tersebut sering kita dengar apalagi jika Timnas Indonesia sedang ingin bertanding. Tapi, jangan Cuma teriak-teriak Garuda di dadaku aja, ya tidak ada salahnya juga tahu dan mengerti apa saja makna-makna yang ada di dalam lambang Garuda Pancasila sebagai lambang negara kita, yang juga ada di kostum Timnas Indonesia. Dan berikut adalah penjelasannya. Lambang Negara Republik Indonesia adalah “Garuda Pancasila” yang diresmikan dalam sidang Dewan RIS tanggal 11 Februari 1950. Lambang tersebut berupa burung Garuda yang sayapnya membentang ke kanan dan ke kiri, lalu pada leher burung Garuda tersebut tergantung perisai yang melambangkan dasar negara Republik Indonesia yaitu “Pancasila”. Gambar-gambar yang ada di dalam perisai tersebut adalah : a. Gambar Bintang yang melambangkan Sila pertama yakni, Ketuhanan